Kita hidup dalam lingkungan manusia yang begitu banyak jenis karakternya, ada banyak karakter manusia di dunia ini yang kalau harus saya sebutkan satu persatu tentu tulisan ini akan sangat panjang.

Salah satu karakter dan sikap manusia/orang yang sering kita jumpai adalah CUEK.

Kadang kita merasa geregetan dan kesel dengan sikap orang yang cuek.

Ketika kamu sedang mendekati seseorang baik itu cowok atau pun cewek pasti kamu pernah menemui gebetan yang bersikap cuek.

Banyak orang yang bertanya:
 Gimana si caranya mendekati gebetan yang cuek?

Pertanyaan seperti ini sering sekali saya dengar baik itu dari teman dekat atau teman baru di lingkaran saya.

Kali ini saya akan membahas tentang gebetan yang cuek, apakah perlu di dekati dengan cara yang ekstrim atau dengan cara yang halus?


Sebelum kita bahas, ada hal yang ingin saya tanyakan dan perlu kamu jawab.

"Kenapa kamu ingin mendekati gebetan yang jelas-jelas cuek ke kamu?"
"Apakah karena tidak ada gebetan lain yang nggak cuek ke kamu?"

Jika dalam hati mu menjawab karena tidak gebetan lain yang responsif dan tidak cuek kamu,

Well...dapat saya katakan kamu kurang pergaulan dan kurang menarik.

Bicara soal daya tarik, aku pernah membahas

7 kriteria cowok menarik di mata wanita

7 kriteria cewek menarik di mata pria


Pada dasarnya sikap cuek itu datang dari tertarik dan tidak tertarik.

Jadi ketertarikan itu pun memiliki level, misalnya

Orang yang tidak tertarik sama kamu itu ada di level 0 (nol)

Tertarik sedikit ke kamu ada di level 1 sampai 4

Lumayan tertarik ke kamu ada di level 5 sampai 6

Gebetan yang tertarik dan doyan banget sama kamu ada di level 7 dan seterusnya
Dan kalau ilfeel itu ada di level minus


Satu hal yang harus kamu tahu, hampir semua orang yang cuek itu ketertarikannya ada di level 0

Gebetan yang bersikap cuek itu bukan semata-mata karena dia ingin cuek tapi karena dia tidak tertarik dan nggak doyan sama kamu.

Analoginya seperti ini:

Ketika kamu di dekati oleh seorang sales yang menawarkan suatu produk dan kamu sendiri tidak tertarik maka sikap yang paling sering kamu lakukan adalah menjawab dengan seadanya, atau menolak dengan tegas dan sampai tahap malas meladeni, kamu akan bersikap cuek.

Kenapa kamu bersikap cuek? alasannya karena kamu tidak tertarik

Masuk akal kan?

Prinsip yang sama berlaku juga dalam hal hubungan cowok cewek.

Ketika kamu didekati seseorang baik itu cowok atau pun cewek dan kamu tidak tertarik dapat dipastikan kamu akan bersikap seadanya dan cuek. Semakin kamu cuek dia akan semakin penasaran dan mepet kamu terus.

Saya yakin kamu akan semakin risih, males, kesel dan jijik


Lalu, Kenapa kamu ingin sekali dan memaksakan untuk mendekati gebetan yang cuek ke kamu?

Memang benar, ketertarikan di level 0 bukan berarti tidak bisa dibuat menjadi tertarik ke level yang lebih tinggi.

Cuma yang akan terjadi adalah kamu akan membutuhkan usaha yang ekstra, usaha yang lebih keras, perlu investasi waktu, tenaga, pikiran, materi dan lain-lain yang lebih banyak.

Dari pada melakukan hal itu lebih baik mencari gebetan yang memiliki level ketertarikan di atas 2 atau 3 itu akan membuat usaha mu lebih mudah, apa lagi ada di level 7 atau 8.

Percaya pada ku kawan, jika diawal PDKT  saja kamu sudah berat dan berdarah-darah, kalau pun berhasil jadian dengan gebetan itu maka akan lebih berat lagi usaha mu dalam mempertahankan hubungan.

Kecuali kamu hidup di hutan dan gebetan mu cuma ada satu orang saja, nah itu baru kamu pikirkan bagaimana caranya mendekati.

Tapi kita hidup di jaman yang dimana ada ratusan ribu cowok atau cewek di luar sana ditambah lagi era nya sosial media yang membuat jangkauan kita lebih luas jadi kenapa memusingkan satu gebetan yang cuek dan nggak jelas.

Dari pada menghabiskan waktu, tenaga, pikiran dan materi untuk mendekati gebetan yang cuek (baca: nggak doyan) mending gunakan apa yang kamu punya untuk upgrade diri dan perluas pergaulan.


Semoga tulisan ini bisa memberi mu inspirasi dan pandangan

Salam

Sahabat mu

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BUKIT TAMBOLANG BATULELLENG

Sarambu Sikore Kecamatan Rantekarua(Trans Awan)

BAHAGIA ITU APA??